Thursday, November 25, 2010

Skill Kepemimpinan Nabi Muhammad - Part 1

Beberapa guru leadership barat telah merangkum skill atau kemampuan apa yang harus di miliki seseorang untuk menjadi seorang pemimpin. Seperti yang ditulis oleh guru leadership Burt Nanus dalam Megaskills of Leadership, dan ternyata sudah ada pada diri Nabi Muhammad. Skill apa saja itu?

Berpandangan Jauh artinya mata anda harus memandang horizon yang jauh, meskipun kaki anda sedang melangkah ke arahnya.
Nabi Muhammad = Ketika menggali parit (khandaq) di sekitar kota Madinah beliau "melihat" kejayaan Muslim mencapai Syam, Parsi dan Yunani.

Menguasai Perubahan artinya anda mengatur kecepatan, arah dan irama perubahan dalam organisasi sehingga pertumbuhan dan evolusinya seiring dengan perubahan dari luar.
Nabi Muhammad = Hijrah ke Madinah merupakan suatu perubahan yang diprakarsai Muhammd dan mampu mempengaruhi peta dan arah peradaban dunia.
Desain Organisasi artinya anda adalah seorang pembangun organisasi yang mempunyai wewenang dan mampu mewujudkan visi yang diinginkan.
Nabi Muhammad = Beliau mendesain bentuk tatanan sosial baru di Madinah segera sesudah beliau hijrah ke kota itu. Misalnya mempersaudarakan muhajirin dan anshar, menyusun piagam Madinah, membangun pasar dan masjid.

Pembelajaran Antisipatoris artinya anda pembelajar seumur hidup yang berkomitmen untuk mempromosikan pembelajaran organisasi.
Nabi Muhammad = Beliau selalu mendorong untuk selalu belajar sepanjang hidup. Sabdanya "Tuntulah ilmu sejak dari buaian ibu sampai liang lahat"

Inisiatif artinya anda mendemonstrasikan kemampuan untuk membuat berbagai hal menjadi kenyataan.
Nabi Muhammad = Penaklukan Mekkah dengan damai merupkan bukti keberhasilan kepemimpinan Muhammad SAW


Penguasaan Interdependensi artinya anda menginspirasi orang lain untuk saling berbagi gagasan dan kepercayaan, untuk berkomunikasi dengan baik dan rutin dan mencari pemecahan masalah secara kolaboratif.
Nabi Muhammad =  Beliau sering meminta pendapat para sahabat dalam persoalan-persoalan strategis misalnya dalam penentuan strategi perang dan urusan sosial kemasyarakatan.

StandarIntegritas Yang Tinggi artinya anda fair, jujur, toleran terpercaya, peduli, terbuka, loyal dan berkomitmen terhadap tradisi masa lalu yang terbaik.
Nabi Muhammad = Beliau seorang yang adil dalam memutus perkara, jujur dan toleran terhadap penganut agama lain.

Itulah sekelumit tentang kempimpinan Nabi Muhammad, semoga artikel in bisa menambah pengetahuan anda mengenai bagaimana menjadi seorang pemimpin yang baik.

Sumber: Muhammad SAW The Super Leader Super Manager

Cobaan Melanda!

Cukup berat rasanya menghadapinya, apa boleh buat jika kenyataannya seperti ini. Mau tidak mau harus dihadapi. Dalam aktivitas blogging yang saya lakukan, selalu berisi hal-hal untuk memotivasi saya dan teman-teman. Tapi, sepertinya kali ini saya harus extra memotivasi diri saya agar tetap tenang. Insya Allah bisa.

Sebenarnya apa yang saya alami saat ini? Lebih baik biarkan untuk saya saja, karena saya tidak ingin memberikan hal negatif untuk teman-teman pengunjung setia blog ini. Tapi, tetap diambil hikmahnya saja. Bahwa aktivitas blogging itu juga ada cerita sedihnya. Mengapa saya update hal ini, karena saya ingin memberikan informasi bahwa blog AgungOnline.com terancam tidak bisa diperpanjang. Menyedihkan banget! :(

Setelah kesibukkan kuliah sangat menyita waktu, kesehatan yang mulai menurun dan harus butuh recovery. Ternyata ada cobaan menghadang hobby saya ini. Mohon doa teman-teman ya!

Oleh karena itu, kali ini saya ingin beralih sementara di blog ini untuk kembali beraktivitas blogging dan menyapa teman-teman blogger.

Thursday, November 18, 2010

Selamat Idul Adha 1431 H



Teman-teman, selamat hari raya Idul Adha. Semoga semangat berbagi senantiasa hadir walaupun hari raya berakhir. Amin

Tetap semangat saudara-saudaraku yang terkena musibah. Seperti malam hari yang gelap yang berarti menandakan sebentar lagi matahari sebentar lagi akan bersinar.

Love Everyday.

Monday, November 8, 2010

Kata-Kata Untuk Meningkatkan Nilai Hidup

Berikut ini slide kata-kata yang penuh inspirasi untuk meningkatkan nilai semangat diri kita. Saya ambil dari Life in Perspective seorang blogger yang memiliki passion dalam motivasi dan pengembangan diri.

Semoga bermanfaat untuk teman-teman semua.