Friday, December 3, 2010

Lebih Baik Rusak Sekarang Daripada Nanti (Bantahan Saya)

Beberapa orang yang pernah saya ketahui memiliki suatu prinsip yang menurut saya sangat salah "besar". Yaitu seperti yang tertera dalam judul artikel ini. Mereka beranggapan bahwa jika mereka melakukan perbuatan buruk lebih cepat, maka menghindari perbuatan buruk nanti. Nanti disini tentu saja mereka tidak bisa menjelaskan kapan hal yang mereka lakukan sekarang bakal terjadi di kemudian hari. Perbuatan buruk yang saya maksud adalah selingkuh, berbohong, minum alkohol dan lain-lain yang terjadi pada anak muda sekarang.

Mereka sepertinya lupa akan suatu hukum yang ada dalam masyarakat yaitu "hukum karma atau hukum sebab akibat atau hukum tarik menarik". Siapapun yang berbuat baik maka akan mendapatkan kebaikkan pula dan mereka yang berbuat buruk maka akan mendapatkan keburukkan pula. Hal ini sudah tertera dalam Al Quran:

“Barangsiapa yang mengerjakan kebaikan seberat dzarrah (biji atom), niscaya dia akan menerima (balasan)nya. Dan barangsiapa yang mengerjakan kejahatan seberat dzarrah (biji atom) pun, niscaya dia akan menerima (balasan)nya.” (QS. Al-Zalzalah [99]:7-8)

Sangat jelas mereka yang punya prinsip tersebut "orang yang gak punya kesadaran". Contohnya saja, jika ada seseorang yang melakukan perbuatan seperti mengambil pasangan orang. Jelas hal ini merupakan perbuatan buruk menganggu hubungan seseorang. Pastinya ada balasannya, bisa jadi kemudian hari ketika memliki pasangan diambil orang juga atau mungkin anaknya akan mengalami rasa sakit hati yang sama dan masih banyak contoh-contoh yang lain.

Intinya MEMBERI = MENERIMA. Jika kamu memberikan efek negatif kepada dunia luar (seperti orang lain) sama dengan kamu memberikan efek negatif kembali pada diri kamu dan juga sebaliknya jika kamu memberikan efek positif pada dunia luar (orang lain) sama dengan kamu memberikan efek positif kembali kepada diri kamu.

Nah seperti beberapa tahun yang lalu ada seorang Fisikawan dan Matematikawan memiliki pemikiran mengenai hukum itu melalui ilmu pengetahuannya dan ternyata pernyataan itu sudah Al Quran jelaskan seperti ayat diatas.

"Untuk setiap aksi muncul reaksi-reaksi balas yang setara." (Issac Newton)

Bagaimana menurut anda, masih ingin memiliki prinsip yang sama atau atau tidak? Semua pilihan ada dalam diri kamu berserta akibatnya.

Agung Prasetyo

Thursday, November 25, 2010

Skill Kepemimpinan Nabi Muhammad - Part 1

Beberapa guru leadership barat telah merangkum skill atau kemampuan apa yang harus di miliki seseorang untuk menjadi seorang pemimpin. Seperti yang ditulis oleh guru leadership Burt Nanus dalam Megaskills of Leadership, dan ternyata sudah ada pada diri Nabi Muhammad. Skill apa saja itu?

Berpandangan Jauh artinya mata anda harus memandang horizon yang jauh, meskipun kaki anda sedang melangkah ke arahnya.
Nabi Muhammad = Ketika menggali parit (khandaq) di sekitar kota Madinah beliau "melihat" kejayaan Muslim mencapai Syam, Parsi dan Yunani.

Menguasai Perubahan artinya anda mengatur kecepatan, arah dan irama perubahan dalam organisasi sehingga pertumbuhan dan evolusinya seiring dengan perubahan dari luar.
Nabi Muhammad = Hijrah ke Madinah merupakan suatu perubahan yang diprakarsai Muhammd dan mampu mempengaruhi peta dan arah peradaban dunia.
Desain Organisasi artinya anda adalah seorang pembangun organisasi yang mempunyai wewenang dan mampu mewujudkan visi yang diinginkan.
Nabi Muhammad = Beliau mendesain bentuk tatanan sosial baru di Madinah segera sesudah beliau hijrah ke kota itu. Misalnya mempersaudarakan muhajirin dan anshar, menyusun piagam Madinah, membangun pasar dan masjid.

Pembelajaran Antisipatoris artinya anda pembelajar seumur hidup yang berkomitmen untuk mempromosikan pembelajaran organisasi.
Nabi Muhammad = Beliau selalu mendorong untuk selalu belajar sepanjang hidup. Sabdanya "Tuntulah ilmu sejak dari buaian ibu sampai liang lahat"

Inisiatif artinya anda mendemonstrasikan kemampuan untuk membuat berbagai hal menjadi kenyataan.
Nabi Muhammad = Penaklukan Mekkah dengan damai merupkan bukti keberhasilan kepemimpinan Muhammad SAW


Penguasaan Interdependensi artinya anda menginspirasi orang lain untuk saling berbagi gagasan dan kepercayaan, untuk berkomunikasi dengan baik dan rutin dan mencari pemecahan masalah secara kolaboratif.
Nabi Muhammad =  Beliau sering meminta pendapat para sahabat dalam persoalan-persoalan strategis misalnya dalam penentuan strategi perang dan urusan sosial kemasyarakatan.

StandarIntegritas Yang Tinggi artinya anda fair, jujur, toleran terpercaya, peduli, terbuka, loyal dan berkomitmen terhadap tradisi masa lalu yang terbaik.
Nabi Muhammad = Beliau seorang yang adil dalam memutus perkara, jujur dan toleran terhadap penganut agama lain.

Itulah sekelumit tentang kempimpinan Nabi Muhammad, semoga artikel in bisa menambah pengetahuan anda mengenai bagaimana menjadi seorang pemimpin yang baik.

Sumber: Muhammad SAW The Super Leader Super Manager

Cobaan Melanda!

Cukup berat rasanya menghadapinya, apa boleh buat jika kenyataannya seperti ini. Mau tidak mau harus dihadapi. Dalam aktivitas blogging yang saya lakukan, selalu berisi hal-hal untuk memotivasi saya dan teman-teman. Tapi, sepertinya kali ini saya harus extra memotivasi diri saya agar tetap tenang. Insya Allah bisa.

Sebenarnya apa yang saya alami saat ini? Lebih baik biarkan untuk saya saja, karena saya tidak ingin memberikan hal negatif untuk teman-teman pengunjung setia blog ini. Tapi, tetap diambil hikmahnya saja. Bahwa aktivitas blogging itu juga ada cerita sedihnya. Mengapa saya update hal ini, karena saya ingin memberikan informasi bahwa blog AgungOnline.com terancam tidak bisa diperpanjang. Menyedihkan banget! :(

Setelah kesibukkan kuliah sangat menyita waktu, kesehatan yang mulai menurun dan harus butuh recovery. Ternyata ada cobaan menghadang hobby saya ini. Mohon doa teman-teman ya!

Oleh karena itu, kali ini saya ingin beralih sementara di blog ini untuk kembali beraktivitas blogging dan menyapa teman-teman blogger.

Thursday, November 18, 2010

Selamat Idul Adha 1431 H



Teman-teman, selamat hari raya Idul Adha. Semoga semangat berbagi senantiasa hadir walaupun hari raya berakhir. Amin

Tetap semangat saudara-saudaraku yang terkena musibah. Seperti malam hari yang gelap yang berarti menandakan sebentar lagi matahari sebentar lagi akan bersinar.

Love Everyday.

Monday, November 8, 2010

Kata-Kata Untuk Meningkatkan Nilai Hidup

Berikut ini slide kata-kata yang penuh inspirasi untuk meningkatkan nilai semangat diri kita. Saya ambil dari Life in Perspective seorang blogger yang memiliki passion dalam motivasi dan pengembangan diri.

Semoga bermanfaat untuk teman-teman semua.

Saturday, October 30, 2010

Pelajaran 10 Sen Dari Ayah Kaya Untuk Blogging

Pasti tidak asing lagi dengan Robert Kiyosaki penulis bestseller Rich Dad Poor Dad? Nah, dalam salah satu bab terdapat pelajaran berharga mengenai gairah. Berikut kisahnya.

Ketika Robert berumur 9 tahun, Ayah kandungnya yang dia sebut sebagai ayah miskin menyuruh dia belajar menjadi orang kaya yang memiliki uang berlimpah-limpah dari ayah temannya Mike yang dia sebut sebagai Ayah kaya.

Kemudian Ayah kaya bersedia mengajari Robert dan Mike bagaimana menghasilkan uang berlimpah-limpah, yaiut dengan bekerja di toko swalayannya setiap hari Sabtu selama tiga jam dengan gaji 10 sen perjam.

Ayah kaya hanya mau mengajari mereka jika mereka mau bekerja di perusahaanya karena dengan cara seperti itulah mereka akan cepat menjadi pandai menghasilkan uang berlimpah-limpah dibandingkan dengan cara hanya duduk dan mendengar seperti yang diajarkan disekolah.

Lantas Robert dan Mike setuju bekerja di toko swalayan Ayah kaya, dimana mereka membersihkan debu yang melekat di barang-barag yang dijual di toko swalayan tersebut.

Namun, selama tiga minggu bekerja di toko swalayan Ayah kaya, Robert merasa tidak diajarkan apa-apa oleh Ayah kaya dan dia tidak pernah menampakkan dirinya sehingga pada hari Rabu minggu keempat Robert memutuskan untuk keluar.

Dengan perasaan marah, Robert menemui Ayah kaya dan mengungkapkan kejengkelan pada Ayah kaya karena tidak mengajarkan apa pun padanya dan hanya mengeksploitasi dia sebagai anak yang bekerja dibawah umur dan menerima gaji 10 sen perjam, gaji yang seangat rendah.

Kemudian Ayah kaya menjawab kemarahan Robert dengan mengatakan, "Saya senang kamu marah karena bekerja demi 10 sen perjam. Jika kamu tidak marah dan dengan senang hati menerimanya, saya pastilah akan mengatakan bahwa sya tidak dapat mengajarimu.

Kamu tahu belajar yang sebenarnya membutuhkan energi, gairah dan hasrat yang membara. amarah adalah bagian besar dari formula itu karena gairah adalah kombinasi cinta dan amarah.

Bila menyangkut soal uang, kebanyakan orang ingin bermain aman dan merasa terjamin. Jadi, bukan gairah yang mengarahkan manusia tetapi rasa takut yang mengarahkan mereka".

Jika dalam dunia blogging ciri orang yang cari aman adalah mereka yang selalu copy paste artikel tanpa mau membuat tulisannya sendiri. Pernah kah kamu lihat blog seperti itu? Mungkin minimal, sampaikanlah dengan bahasa kamu sendiri. Sehingga pengunjung bukan hanya datang sekali atau dua kali tapi berkali-kali. Karena kamu menyampaikannya secara personal atau dengan bahasa kamu sendiri. Blog favorit saya adalah http://xfile-enigma.blogspot.com.

O iya, makna amarah disini tentu saja positif. Bukan marah-marah ke siapapun, ingat makna sebuah kata adalah banyak. Pastikan selalu positif dalam memaknainya. Seperti halnya anak kecil yang ngotot ingin belajar berjalan.

Nah, agar kamu mulai menyukai blogging sebaiknya mulai dengan mencari passion atau gairah kamu. Agar aktivitas blogging menyenangkan seperti artikel saya ketemu passion apa jadinya?.


Salam, Buen Kesong
Agung Prasetyo

Monday, October 11, 2010

Ebook Lebih Dari Sekedar "The Secret"

*Update link download, karena link download sebelumnya tidak berfungsi. Silahkan di nikmati.

Kebetulan saya jalan-jalan ke forum Kaskus untuk mencari informasi mengenai Attract Love ada link yang menyuguhkan ebook ini. Apa itu Attract Love rekan-rekan bisa membacanya di forum Attract Love Kaskus.

Tapi sekarang saya ingin membagikan ebook sederhana dari hasil post berbagai penulis blog dan forum yang dikumpulkan jadi satu dalam sebuah ebook. Kalau gitu langsung saja diunduh ya?


Semoga bermanfaat.

Tuesday, October 5, 2010

Bahaya Pornografi Sesungguhnya Secara Detail yang Sangat Amat Perlu Anda Tahu !

Artikel ini saya copy paste dari blog sahabat saya Khalid Abdullah dan saya ambil dari blog AgungOnline.com. Mungkin beberapa teman-teman blogger juga sudah membacanya dari blognya langsung.

Tapi, mengapa saya taruh di blog saya ini? Karena , siapa tahu ada yang belum mengetahui artikel edukasi ini. Artikel ini sangat-sangat penting. Mengingat pornografi merupakan bencana yang sangat besar dan negara sebesar Amerika pun kewalahan dengan bencana norma ini.

Nah, bagi teman-teman yang sudah membaca artikel ini. Silahkan dibaca lagi atau tidak, juga gak apa-apa. Tapi, bagi yang belum tolong di simak dengan baik.

Hal ini penting, mengapa pornografi ini bisa merusak otak kita dan mas Khalid menjabarkannya dengan detail sesuai gaya bahasanya.

Ok, langsung disimak ya.

----------------------------------------------------------------------------------

Sering kita dengar kalau Bahaya Pornografi itu adalah merusak otak, mengacaukan pikiran, membuat malas.

Just it ???

Ahhhhhh….. saya belum merasa belum puas dengan semua penjabaran itu. Saya butuh yang lebih ekstrim penjabarannya.

Setelah mencari – cari beberapa referensi dan mendengarkan ceramah orang, yang tak kunjung menghilangkan dahaga penasaran itu,…… akhirnya saya sekarang tahu Bahayanya Pornografi Bagi Siapapun pecandunya !

Dan sekarang saya ingin berbagi kepada anda.

Saya yakin penjabaran saya akan menjelaskan secara krusial, intinya bahaya pornografi itu apa !

Jadi saya mohon banget perhatian anda sebentar !

Jadi kalau lagi chatting sambil ngakak-ngakak, lagi facebukan untuk ngomentarin status-status teman, lagi download lagu dan film, atau lagi ngeliat-ngeliat gambar…. Plise………. STOP dulu !!!

Baca artikel ini sampai selesai. Baru anda boleh melanjutkan kegiatan anda tadi. Oke ???

———————————–<>———————————————————————

Kita mulai.

Pada hari Jumat 1 Oktober 2010 saya mengikuti seminar sehari yand diadakan oleh Yayasan Kita & Buah Hati yang ” dikomandani ” Ibu Elly Risman ,Psi .

Pembicaranya adalah : Ibu Elly Risman,Psi dan Dr. Randall F. Hyde,Ph.D



Dr. Randall F. Hyde,Ph.D adalah seorang psikolog senior di negara Amerika sana.

Sedangkan Ibu Elly Risman,Psi adalah pakarnya parenting di Indonesai ini.

Dia berkata :

” percayalah pornografi adalah suatu bencana yang kita sendiri ( maksudnya negara Amerika sendiri ) keteteran . “

” Negara kita dapat mempersiapkan perang, dengan senjata dan tentara. Negara kita bisa menghadapi penyakit dengan temuan obat – 0bat dengan penelitian ilmuwan kami. “

” Tapi untuk pornografi…percayalah…. pada awalnya kami tidak siap dan tidak tahu cara apa yang harus dilakukan untuk melawannya. “

Oia, merebaknya pornografi di Amerika pada saat sekarang, sudah jauh berkurang dibandingkan 20 tahun silam.

Ya ! anak – anak di Amerika sana serta remaja -remaja disana dilanda pornografi 20 tahun lalu. Waktu lagi parah – parahnya banget. Sekarang bisa dikatakan sudah sembuh untuk ukuran penyakit satu negara.

Kalau negera kita Indonesia, sekarang inilah yang lagi merebak – rebaknya !

” Maka dari itu saya datang kesini, karena saya ingin ikut dalam upaya pembersihan pornografi di negara kita ini. Karena negara kamipun pernah dilanda bencana ini. Dan itu sangat mengganggu. Dan syukurnya kami sudah melewati itu sekarang. “

Dia juga berkata : ” I love your country, I love your people ”

( Saya sempat terharu mendengarnya )

2 detik kemudian saya tertawa, karena berikutnya dia mengatakan : ” I love your cendol too “

Gurakrak hahaha !

———————————–<>———————————————————————

Di tubuh kita banyak hormon yang bekerja.

( Tenang bagi yang agak alergi dengan istilah kimia…. meskipun nanti ada istilah kimia, akan dijelaskan secara santai kok ^_^ )

Ada 4 hormon yang yang dirusak cara kerjanya. Hormon ini jika bekerja secara normal. Akan menguntungkan kita. Nah pornografi membuat ke – 4 hormon ini keluar secara berlebihan dan terus menerus.

———————————–<>———————————————————————

Inilah “daging” dari artikel ini !

———————————–<>———————————————————————

* Dopamine *

Kalau anda sedang kesusahan mengerjakan suatu soal matematika saat ujian, dateng telat, belom makan, eh pas datang ternyata soalnya susah banget… anda pasrah…. lunglai…. merasa bakal jeblok nilanya…. gara-gara tidak ada satupun soal yang bisa anda kerjakan…

Lagi frustasi frustasinya, tiba -tiba ketemu cara ngerjain soalnya,…..

YES !!!!!! I Got IT !!!!! Alhamdullillah !

Bagaimana perasaanya ???? Senang yang bukan main bukan ???!!!! Serasa puas campur bahagia !

Sepertu itulah efek hormon dopamine kalau lagi bekerja. Menimbulkan SENSASI Puas, senang , bahagia di dalam dada.

Eits… tunggu dulu…,

Efek dopamine ternyata menimbulkan peningkatan kebutuhan level.

Maksudnya gini… kalau kemaren anda puas dan loncat loncat kegirangan gara – gara mengerjakan soal anak TK, apakah saat besoknya anda mengerjakan soal yang sama anda merasa puas dan loncat loncat yang sama dengan yang anda lakukan kemaren ???

Tentu tidak ! Anda pasti butuh untuk bisa mengerjakan soal anak SD, baru loncat – loncat kegirangan lagi. Betul gak ???

Seperti itulah efek dari bekerjanya si dopamine.

NAHHHHH ! pornografi itu membuat si dopamine bekerja terus menerus ! sayangnya penyebab dia bekerja adalah karena pornografi !

Ilustrasi :

1. Pertama kali si Nyoman akan berteriak ” oh my god gambar apa sih tuh ! ” ( sambil tutup mata tapi agak direnggangin jarinya buat ngintip )

2. eh kemaren gambar apa sih … ? mengunjungi lagi situs yang menampilkan gambar perempuan memakai bikini tersebut. Dilihat terus….,

3. Besok – besoknya si Nyoman harus melihat perempuan bertelanjang dada agar bisa merasakan sensasi yang ” wuooowwww “

4. Besoknya tentu harus melihat yang lebih parah dari melihat perempuan bertelanjang dada. Bisa yang cuma pakai kancut doank atau langsung bugil.

Begitu seterusnya… dari melihat cewe bugil, melakukan seks, ….. lebih parah…, terus dan terus…,

Harus lebih parah atau minimalnya beda gambar, agar merasakan sensasi ” wuooowwww “.

Bisa dibayangkan kan , setelah puas melihat gambar – gambar yang terparah sekalipun…apa yang harus dilakukan agar merasakan sensasi ” wuooowwww ” ???

Nonton videonya beneran donk ! Lalu seterus dan seterusnya ? Melakukan seks beneran donk ! Bener banget !

Waktu melakukan seks juga begitu…. karena dari awalnya dilandaskan si dopamine tadi, maka akan beda dengan seks yang dilakukan orang normal yang biasa.

Dia selalu butuh teknik seks yang baru, baru dan baru, kalau perlu yang gak normal dan aneh.

Makanya kalau para pelaku seks yang melakukan seks gara – gara pertamanya dia terpincut pornografi, akan butuh gaya yang baru dan menuju ke arah penyimpangan seksual.

Sampai jadi nyoba incest ( berhubungan dengan saudara sendiri ), berhubungan seks dengan binatang, pemerkosaan, penyiksaan dalam seks.

Hanya karena butuh utuk merasakan sensasi ” wuooowwww ” tersebut.

Mereka tahu itu salah, tapi tetap melakukannya.

Mereka tahu itu salah, tapi tidak bisa melawannya.

Itulah parahnya hormon dopamine yang dibikin bekerja secara terus menerus oleh pornografi !

* Neuropiniphrin *

Kalau seorang pebisnis sejati, otaknya dipenuhi dengan yang namanya peluang dan keuntungan.

Ngeliat usaha yang bisa dijadikan ladang uang, selalu dimanfaatkan dengan baik.

Instingnya ke bisniiiiis mulu !

Nah itulah kalau yang terjadi terhadap para pecandu pornografi.

Otaknya selalu berputar – putar dengan yang namanya pornografi.

Ngeliat yang ngerangsang dikit, otak udah ngebayanginnya yang lain lain.

Kalau ada perempuan yang memakai baju seksi, mungkin orang normal hanya kan berkata ” perempuan itu seksi” . Tetapi kalau orang yang sudah kecanduan pornografi, akan berfikir, gimana ya rasanya bersetubuh dengan dia…, ( sambil ngiler diem diem bego gitu )

Lagi berdiri disamping perempuan. langsung otaknya ngeres dah ! padahala perempuannya biasa aja. gak ngedance, ngeliuk-liukin badan, apalagi striptise. Sama sekali enggak ! Tapi otaknya sudah yang gimanaaaa gitu.

Itulah yang dirasakan orang yang sudah berurusan dengan pornografi. Ngerusak otak !

Nah inilah yang sering digembor-gemborkan orang bahwa pornografi itu ngerusak otak. inilah yang diamaksudkan. Serign terbayang selalu.

Akibatnya tidak bisa berfikir jernih, males belajar, males mikir, males kretif. Karena otaknya sudah dipenuhi dengan daftar kosakata atau kejadian yang bisa otak dia sambung-sambungin dengan yang namanya seks.

Kerjaannya siapa ? kerjaannya hormon neorupiniphrin yang sudah disutradarai oleh pornografi.

* Serotonin *

Saat seorang perokok lagi stress, dia akan merokok.

Kenapa begitu ??? karena rokok adalah sesuatu yang bisa membuatnya senang… tentram…, damai,….. piss,…. ( itulah betapa shittnya rokok ! )

Itulah efek kerja dari hormon serotonin.

Membuat seseorang merasa nyaman saat hormon itu keluar.

Nah saat orang bersentuhan dengan yang namanya pornografi, hormon itupun keluar.

Fly…… lihat porno, gw fly gw tenang, gw oke…. piss man…..

Efeknya ????!!!!

setiap orang itu kesel… orang itu frustasi… orang itu sedih… orang itu kesepian… orang itu mengalamai hal yang menyulitkan dirinya…. dia akan lari ke pornografi ! Karena itu yang membuatnya tentram.

Sedih ya ??? yaiyalah…

Kalo orang stress, pelariannya ke ibadah.. mantep !

Kalo pelariannya ke bermiditasi..keren !

Kalau pelariannya ke hang out bersama teman- teman atau kalau yang perempuan shooping ? Masih okelah. Lah kalau sebuah pelarian haruslah ke pornografi ??? yalkkk !

* Oksitosin *

Anda tahu kenapa seorang ibu dengan anak – anaknya ada ikatan batin ?

Karena hormon oksitosinlah jawabannya.

Saat seorang ibu melahirkan, hormon oksitisoin terpancar banjir keluar dari tubuhnya.

Nah efeknya adalah, dia mencintai apa – apa yang membuat orang tersebut mengeluarkan hormon oksitosin itu !

Nah karena si ibu itu jadi keluar hormon oksitosinnya, gara anak yang dilahirkannya tersebut, maka dia akan jadi punya ikatan batin dengan anak tersebut.

Itulah sistem kerjanya si hormon okitosin.

Nah pornografi itu membuat hormon oksitosin bekerja secara terus menerus pada saat si orang tersebut mengakses pornografi.

Sudah tahu kan akibatnya jadi seperti apa ?

Dia menjadi terikat secara batin dengan pornografi tersebut.

Makanya yang kecanduan pornografi itu, ada rasa kangen, jika tidak melihat pornografi selama beberapa hari.

Jyaaaalllk cuih ! terikat batin dengan pornografi !

Apa yang bisa dibanggakan dengan terikatnya seseorang dengan pornografi ???

———————————–<>———————————————————————

Itulah penjabaran saya tentang bahaya pornografi yang saya dapat dari Dr. Randall F. Hyde.

Semoga jelas…. semoga nancep. Semoga makin sadar kalau pornografi itu menyebabkan kerusakan otak secara permanen tapi perlahan. yaiyalah ! yang diserang otak !

Bagi yang baca ini setelah ingin memulai terjun di bidang pornografi, yah sebaiknya berhenti ya. Bagi yang sudah kecanduan dan merasa artikel ini ” kok kayaknya gw banget “, silahkan sadar dengan sesadar-sadarnya bahwa pornografi itu gak bagus frend!

Kecanduan pornografi sebenarnya sama dengan kecanduan narkoba. Kalau kencauan narkoba jelas keliatan parahnya. Kalau kecanduan pornografi tidak kelihatan secara fisik.

Tahu – tahu sudah bego aja tuh otak. Dan serasa tidak berguna yang namanya hidup.

———————————–<>———————————————————————

Oia, terakhir nih….,

Saat sebelum seminar ini dimulai, saya diminta oleh Bu Elly Risman untuk melakukan hal ini ! Sampaikan apa yang kalian dapatkan selama seminar ini kepada minimal 3 orang. Dan katakan kepada orang yang anda sampaikan, untuk menyampaikan kepada minimal 3 orang juga.

Saya menuliskan di blog saya ini, saya rasa yang membaca sudah lebih dari 3 orang. So amanah dari si Dr. Randall sudah saya jalankan. Nah buat anda yang sudah baca sampai sini, saya memberikan amanah kepada anda untuk meneruskannya lagi kepada minimal 3 orang.

Boleh anda ceritakan dari satu mulut ke mulut, pajang di tautan facebook anda ( Di bawah ada tombol ” Share On facebook ” ), anda kirim ke email teman anda, copy paste di blog anda. Kalau anda mau copy paste bulet bulet di blog anda juga gak papa. Anda cantumkan sumber dan linknya ya bagus. Gak mencantumkan juga gak papa.

Yang penting pengetahuan ini bisa tersebar kepada seluruh penduduk Indonesia. Mari bersama – sama berjuang untuk melawan pornografi yang sedang merebak di negeri kita ini. Dari diri kita, anak – anak kita, untuk sekitar dan teman – teman kita. Dan untuk negera kita tercinta.

Saturday, October 2, 2010

Bikin Hidup Lebih Hidup

Sudah lama tidak update blog disini. Sebenarnya sih udah mau dilupain, hehehe. Tapi banyak hal berkesan disini. Mulai dari belajar ngeblog sampai mendapatkan sebuah hadiah kaos dari seleblogger - mashengky.com karena ikutan review tentang blognya.

Nah, kali ini saya mau menulis lagi disini dan pastinya mengenai motivasi sederhana yang tidak jauh-jauh dari tema blog ini.

Ok, mungkin kamu pernah mendengar judul diatas seperti sebuah iklan rokok. Saya yakin kamu tahu rokok apa kan? Hehehe

Saya sih cuma mau share makna di balik dari kata-kata itu menurut pandangan saya dan siapa tahu bisa menjadi tambahan pemikiran mengenai sebuah petuah yang sering kita lihat, dengar dan rasakan.

Karena iklan-iklan sekarang sangat banyak menggunakan kalimat petuah-petuah positif untuk memberikannya ke masyarakat luas dan sekaligus menaikkan omset penjualan.

Nah, jika kita perhatikan baik-baik. Kalimat "Bikin Hidup Lebih Hidup" ada hal yang menarik menurut saya.

Disana terdengar spirit yang berasal dari suatu sumber. Terus, sumber apakah yang dimaksud diatas?

Sumber disini luas sekali, bisa jadi Tuhan, keluarga, teman, pacar dan peristiwa hidup yang kita alami. Jadi, paling tidak contoh panjang kalimat ini bisa menjadi Karena keberkahan Tuhan hidup ini semakin indah dan akan selalu hidup dalam keindahan.

So, sebenarnya saya bukanlah mau mengajari atau mungkin menggurui. Inilah suatu implementasi akal kita yang luar biasa. Kamu juga bisa mengartikan kalimat diatas sesuai dengan keadaan kondisi dan kehebatan akal kamu untuk menjalani hidup ini lebih indah sehingga BIKIN HIDUP LEBIH HIDUP.

:D

Salam, Buen Kesong
Agung Prasetyo

Friday, July 16, 2010

Kebersyukuran di Usia Baru dan Senyum Kerinduan

Hmm.. Tidak tahu sudah berapa lama saya tidak melakukan blogging. Setelah rehat beberapa waktu yang lalu, karena menyiapkan diri untuk tugas kuliah dan berencana untuk berpindah tempat menulis di domain dan hosting sendiri, blog ini seperti tidak terurus lagi.

Tapi ada satu komentar dalam di artikel yang lalu yang bilang "Wah...kalau pindah blog harap blog-blog yang terdahulu untuk diurus. Kasihan blog yang lama!". Sebenarnya betul juga sih, kasian. Tapi, saya juga bingung jika saya memiliki 2 blog yang harus diurus. Sedangkan, tema blog yang baru juga sama dengan blog yang lama. Mungkin akan berlaku jika seorang blogger memiliki blog dengan tema yang berbeda tapi berpindah.

Saya sebenarnya sudah kangen untuk menulis dan berbagi pemikiran saya. Walaupun tetap menulis dan tidak setiap hari, hanya berdasarkan mood. Ternyata hasilnya kurang memuaska menurut saya. Mungkin berpengaruh karena merasa tidak ada beban lagi untuk menulis setiap hari.

Alhamdulillah, di hari ini Jumat, 16 Juli 2010. Saya berulang tahun dan saat ini usia saya 21 tahun. Ulang tahun kali ini merupaka ulang tahun penuh kerinduan, karena saya tidak bisa merayakan kerinduan bersama keluarga dan tunangan saya di Kalimantan. Huh, sungguh menyedihkan rasa. Soalnya saat ini masih berada di Lombok untuk menyelesaikan PKN dan biar dapat SKS yang cukup untuk mengambil skripsi nanti.

Tapi, kamu mungkin sering mendengar nasehat-nasehat, petuah atau mungkin kiasan. Kurang lebih seperti segala sesuatu ada hikmahnya! Seperti saat ini saya dilanda kerinduan, tapi memang saya mendapatkan hikmah tersebut. Mulai dari dapat merasakan keindahan Pulau Lombok, belajar berenang, mendapatkan teman baru, saat ini Alhamdulillah PKN saya rasa mudah dan menyenangkan dan bisa belajar meditasi di tempat yang keindahan alamnya masih hijau.

Itulah hal yang masih selalu saya syukuri!

Untuk kamu, pastikan selalu senantiasa bersyukur juga ya? Bersyukur merupakan kegiatan positif yang akan menghasilkan sesuatu yang positif untuk kehidupan khususnya untuk seluruh aktivitas sehari-hari. Tidak perlu panjang lebar saya jelaskan manfaat dari bersyukur, saya yakin teman-teman sudah tahu dan saya cuma ingin bantu mengingatkannya.

Artikel ini juga sekalian untuk memperkenalkan blog baru saya dan tempat baru saya melakukan aktivitas blogging. Ok, langsung saja ya?

Saturday, July 3, 2010

Rehat Sejenak

Kebetulan saya dalam kondisi gak enak badan beberapa hari ini dan ditambah blog saya yang tidak bisa di komentari. Selain itu, dalam waktu dekat saya akan ke Mataram untuk PKN disana. Mohon doanya sukses dan tetap ada waktu buat blogging disana.

Dengan adanya tulisan ini saya ingin rehat sejenak menulis, Insya Allah beberapa hari lagi saya mau pindahan blog. Seperti saya sampaikan di butuh saran sebelum pindahan. Kalau teman-teman mau berikan saran silahkan komentar disana ya.

Karena ingin menunjukkan keseriusan saya dalam dunia blogging dan terfokus untuk branding bisnis online, mau tidak mau saya harus pindah. Seperti yang telah banyak IM senior bilang, dalam bisnis online branding sangat penting sebelum memulai bisnis online khususnya di Indonesia.

Terima kasih buat teman-teman yang sudah berkunjung dan memberi feedbacknya.


Salam, Buen Kesong
Agung Prasetyo

Friday, July 2, 2010

"Pelatih" Juga Bisa Berupa Apapun

Beberapa hari yang lalu saya menulis mengenai peranan pelatih dalam aktivitas saya. Kamu bisa baca disini, dalam bidang apapun kita membutuhkan pelatih.

Nah, jika kita kaitkan dalam kehidupan sehari-hari, kita pasti mengaitkan pelatih/mentor/guru dengan seseorang. tapi dengan berkembangnya teknologi seperti internet ini, kita sudah bisa mendapatkan pelatih/mentor/guru. Yaitu melalui buku, ebook, blogger yang ahli dalam bidangnya dll.

Pemikiran saya ini kebetulan sama dengan mas Fadly di kolom komentar saya diartikel yang lalu. Mungkin artikel ini bisa jadi penjelasan lebih detail mengenai "Pelatih" menurut saya.

Seperti artikel saya yang kemaren, saya ingin share pengalaman bisnis saya. Dalam bisnis offline, pelatih saya adalah ayah saya. Beliau membantu saya memanajemen dan memberikan hasil dari bisnis tersebut untuk kuliah dan aktivitas sehari-sehari. Walaupun hanya PNS, tapi jiwa wiraswastanya ada muncul setelah hampir pensiun (baru sadar mungkin. Hehe) dan akhirnya saya diajarkan.

Saya tidak ingin terlalu banyak bicara mengenai bisnis offline, tapi ingin share perkembangan bisnis online yang juga terus terisi dengan peluang.

Awal saya berbisnis online awalnya dari ebook dan menjelaskan bagaimana berbisnis dari berbagai bisnis sederhana di internet. Awalnya ya bingung, mana yang harus di fokuskan dan karena terlalu banyaknya peluang disajikan. Yah, akhirnya di coba semua dan gak ada hasil semua. Hehehe .. Bingung sendiri soalnya.

Tapi, ada satu bisnis yang pas untuk saya, yaitu Affiliate. Saya coba tekunin dan Alhamdulillah ada hasil walaupun tidak begitu besar, paling tidak saya menghasilkan. Yaitu, mulai belajarnya dari membaca ebook. Nah, dengan pengalaman ini menurut saya seorang pelatih itu bukan hanya seseorang. Pelatih itu juga berupa apapun. Seperti yang sudah saya tuliskan diatas.


Salam, Buen Kesong
Agung Prasetyo

Tuesday, June 29, 2010

Dalam Bidang Apapun Kita Membutuhkan "Pelatih"

Saya punya satu kesalahan yang tidak saya sadari, bahkan saya anggap tidak penting. Yaitu keberadaan pelatih/mentor/guru dalam kehidupan kita. Saya baru ngeh kenapa hal ini begitu penting, karena dapat membantu kita untuk fokus dalam melakukan aktivitas. Bisa jadi, kita yang selama ini tidak bisa fokus bukan karena hanya terlalu banyak informasi yang diterima tapi disebabkan oleh tidak ada mentor dalam aktivitas kita.

Saat saya masih menjadi pemain bola dan merupakan prestasi yang membanggakan saya dan sekolah ada menjadi juara pertama 3x berturut-turut turnamen antar sekolah SMA dan juara pertama 2x berturut turnamen futsal antar SMA. Kira-kira ada 15 SMA/SLTA setingkat yang mengikuti turnamen ini. Mungkin hal ini menjadi jawaban, mengapa saya bisa masuk tim Porprov Paser.

Ketika saya masih SMP, saya tidak bisa mengembangkan gaya permainan saya, karena tidak ada dukungan dan tidak ada mentor. Tapi, setelah saya lulus dan masuk ke SMA, saya mulai mengembangkan permainan saya sebagai penjaga gawang. Suasana saat di SMA ini terasa berbeda, yaitu adanya pelatih. Namun, saya masih belum menyadarinya. Pelatih telah menjadwalkan waktu latihan dan memberikan tips-tips untuk mengembangkan kemampuan diluar jadwal latihan. Bahkan menganjurkan tim untuk tidak melupakan doa dan ibadah dalam keseharian.

Kami semua mengikuti saja, karena memang kami ingin menjadi juara 1 diturnamen ya ikut saja apa kata pelatih. Alhamdulillah, ditahun pertama kami juara, begitu juga di tahun kedua dan ditahun ketiga ketika saya memegang ban kapten ini kami juara lagi dan mendapat kesempatan menjadi tim Porprov Paser di Tenggarong. Alhamdulillah saya begitu senang.

Tapi, setelah lulus dan kuliah. Kembali lagi tidak fokus dan aktivitas sepakbola saya terbengkalai. Saya tidak menyadari hal ini karena tidak adanya mentor dan menjalani hari-hari mahasiswa seperti yang tidak produktif.

Kemudian, saya alihkan dengan belajar bisnis offline dan online. Biar aktivitas saya tidak sia-sia, diartikel berikutnya saya mau sharing lagi bagaimana saya bisa berkenalan dengan bisnis. walaupun hasilnya tidak seberapa, Alhamdulillah bisa beli domain dan hosting setiap bulan. Hehe

Mungkin, ada pengalaman teman-teman juga? Share yuk.

O iya, saya juga butuh saran sebelum pindahan. Mungkin teman-teman bisa memberikan sarannya. ^_^


Salam, Buen Kesong
Agung Prasetyo

Monday, June 28, 2010

Butuh Saran Sebelum Pindahan

Kali ini saya tidak memposting mengenai motivasi. Saya butuh sedikit saran dari teman-teman yang setia berkunjung kesini. Karena beberapa hari yang lalu saya, Alhamdulillah mendapatkan rezeki dari usaha saya dan bisa membeli domain+hosting.

Saya juga sudah menyiapkan blog baru untuk mengembangkan passion saya dalam menulis bukan hanya sekedar motivasi, tapi juga mengenai pengalaman-pengalaman saya berbisnis online. Mungkin bisa dikatakan sharing.

Sekaligus ini klarifikasi mengapa saya belum menanggapi saran dari mas Agus dan mas Rudy untuk blog saya ini. Bukan karena saya gak mau, soalnya mau pindahan. Hehe

Tujuan awal saya blogging adalah branding motivasi dan bisnis online. Tapi, kalau saya lihat-lihat saya lebih banyak berkutit di motivasi dan bingung penempatan sharing bisnis ditaruh dimana. Dan disatu sisi, saya juga ingin sharing mengenai bisnis online untuk meningkatkan branding juga. Atau saya pisahkan saja, antara blog motivasi dengan sharing bisnis online?

Bagaimana menurut teman-teman?


Salam, Buen Kesong
Agung Prasetyo

Saturday, June 26, 2010

Betapa Indahnya Bumi Kita

Yuk, kita merasakan keindahan bumi kita? Walaupun kita sudah sering menikmati keindahan ditempat tinggal kita, gak salah kan menikmati keindahan belahan bumi kita yang lain.

Maaf sebelumnya, saya hanya bisa menampilkan dalam bentuk slide. Tapi, semoga kamu tetap dapat feel-nya ya dan nanti bisa "benar-benar" kesana! ^_^
Our Beautiful World
View more presentations from Abhishek Shah.


Salam, Buen Kesong
Agung Prasetyo

Friday, June 25, 2010

Kesabaran = Menikmati Prosesnya

Mungkin hanya segelintir cerita saya dan pasti banyak sekali yang lebih keren cerita tentang kesabaran ini dari teman-teman semua. Saya cuma mau sharing pengalaman saya mengenai pengajuan PKN (praktek Kerja Nyata) ke PLN Mataram, yang ternyata ada beberapa rintangan.

Sebenarnya bukan tujuan awalnya bukan ke PLN, tapi memang ingin ke Mataram saja sekalian liburan setelah 4 bulan penat kuliah. Kami berkelompok 4 orang mengajukan ke perusahaan Newmont tapi ternyata hanya ada tempat 1 orang saja setelah menunggu hampir 3 minggu. Yah, apa boleh buat, departemennya bilang begitu. Bingung nih mau kemana lagi.

Kita mengajukan proposal kedua ke PLN Mataram, eh karena koordinator PKN sebelumnya harus cuti melahirkan, kita harus menghadap ke koordinator baru lagi dan 1 minggu kemudian diambil. Tapi, formatnya salah tidak sesuai dengan format dari jurusan. Yah, gagal lagi ke mataram. :P

Kenapa sih harus ke Mataram? Ya itu, keinginan pribadi. Hehe .. Kebetulan teman-teman satu kelompok saya ikut saya kemana mau PKN. Ya sudah saya terus-terusan berusaha mengajukan PKN kesana. Saya buat lagi proposalnya dengan rapi selang 1 minggu kemudian, eh diterima. Alhamdulillah.

Sebenarnya saya sudah tahu sejak awal sebelum mengajukan PKN pertama, omnya temannya saya salah satu pejabat penting di PLN Mataram. Tapi, bukannya langsung mengajukan kesana. Kami seperti diarahkan harus melawati dulu jalur ditolak oleh departemen Newmont dan ditolak karena proposalnya salah format.

Sebenarnya sih teman-teman udah putus asa dengan keadaan seperti itu, mau pulang kampung semua dan PKN disana. Tapi saya bilang, nanti dulu coba lagi ke PLN Mataram kan disana ada keluarganya Panji (ini nih, teman saya yang punya om di PLN). Dia sih udah bilang, tapi kita coba dulu ke Newmont karena mendapatkan fasilitas yang wah disana kalau masuk, digaji pula. Hehe

Alhamdulillah setelah proposal di terima koordinator dan dikirim ke kantornya, langsung di terima selang 1 minggu kemudian dengan mudah.

Coba saya, ikutan ngeluh juga karena ditolak melulu bisa-bisa gak jadi tuh liburannya. Hehe .. Kenapa koq ngeluh, proposal sudah kami siapkan 2 bulan sebelum jadwal yang kami inginkan, selama 2 bulan itu, proposal kami gak pernah tembus-tembus. Untung aja terus bertahan, coba nyerah, gak bisa merasakan Mataram. :P

Sebenarnya sih intinya adalah proses dalam cerita itu, saya mencoba untuk mengajukan proposal terus-menerus gak mikir kenapa ditolak, saya coba lagi, coba lagi dan coba lagi. Akhirnya diterima juga dengan mudah. Selain itu juga, hikmah kesabaran itu adalah menikmati prosesnya. Coba deh baca 7 rumus kebahagian di blog mas Udin dan kebetulan saya menulis cerita ini setelah membaca tulisan mas Khalid menit 59. Kemudian saya jadi ingat peristiwa sederhana saya yang hampir sama.

Mungkin ada cerita unik kamu, share ya. Siapa tahu saya dan teman-teman lain bisa belajar dari sana juga.


Salam, Buen Kesong
Agung Prasetyo

Wednesday, June 23, 2010

Aplikasi Ilmu Tiga Dari Harvard

Mungkin teman-teman pasti tahu siapa Hermawan Kertajaya? Kalau belum tahu browsing aja dulu. Hehe

Kali ini saya tidak akan membahas siapa dan bagaimana latar belakang pak Hermawan ketika mendirikan MarkPlus. Tapi, saya ingin berbagi ilmu yang didapatkan pak Hermawan ketika beliau belajar di Harvard. Yaitu mengenai ilmu tiga yang terdiri dari Why-What-How.

Saya juga mencoba untuk mengaitkan dengan kegiatan blogging saya dan mungkin teman-teman juga. Aplikasi ini juga bukan hanya terbatas pada blogging saja, bisa merambah pada semua aktivitas, bisnis, pekerjaan dll.

Ok, mungkin kamu hanya tahu 5W, 1 H. Why, What, Who, When, and Why plus How! Tetapi, sebenarnya tiga W terakhir bisa masuk How. Who adalah pelaksana dari What. When adalah kapan pelaksanaan What itu dan Where adalah di mana what itu mau dilaksanakan!

Dua W pertama, yaitu why dan what, memang harus berdiri sendiri. Sebenarnya, Anda bisa me-refer pada tiga hal lain juga, yaitu cognitive, affective, dan psychomotor. Gampangnya, olah pikir, olah
rasa, dan olahraga!

Jika saya khususkan ke bidang blogging mungkin lebih kurangnya seperti ini.

Nah yang pertama, why (olah pikir) ini merupakan alasan utama mengapa kamu blogging. Bisa dikatakan tujuan awal blogging. Branding kah? Penghasilan kah? Curhat kah? dll.

Kedua, what (olah rasa) ini lebih menekankan perasaan, apakah tujuan blogging ini. Jika tujuannya untuk menghasilkan uang lewat PPC, pasang banner banyak dll, sudah mantapkah di hati atau hanya ikut-ikutan? Jadi, disini adalah mengenai perasaan pas atau tidak.

Ketiga, how (olahraga) maksudnya adalah strategi kita dalam blogging. Mungkin strateginya menulis artikel sehari 1 kali dan blogwalking 1 jam perhari atau submit ke 10 lebih social bookmarking dll.

Bagaimana, semoga kamu paham ya? mengenai hal ini.


Salam, Buen Kesong
Agung Prasetyo

Monday, June 21, 2010

Passion Ketemu Apa Jadinya?

Passion atau gairah mungkin sering saya utarakan diblog ini atau di kolom komentar teman-teman. Mengapa saya selalu mengatakannya? itu karena ada hal positif didalamnya untuk saya dan untuk kamu juga.

Ketika orang sering mendengarkan kata berulang-ulang kali, otak pasti memprosesnya dengan berpikir. Mungkin ada yang menyadari bagaimana mendapatkan passion atau ah bosan passion mulu? Jawabannya di jawab didalam hati saja ya :)

Saya tidak akan membahas mengapa ada yang bosan ketika ada sesuatu yang diulang-ulang khususnya passion ini. Tapi, saya akan memberikan manfaat apa yang didapatkan ketika passion kamu ketemu?

1. Bekerja tidak ada beda dengan bermain.
2. Setiap hari adalah hari yang indah.
3. Makin bersemangat.
4. Makin penasaran.
5. Muncul banya ide dan rencana.
6. Banyak hal positif datang kehidupan kita.
7. Senantiasa bersyukur.

Percaya atau tidak hal-hal diatas telah banyak menghampiri orang-orang yang menemukan passionnya. Dan saya akan bantu anda menemukan passion anda, kebetulan teman baru saya Ilman menulis ebook mengenai passion dan Gratis. Langsung menuju Passion - find and live it.

Kalau untuk saya bagaimana? Saya sudah mengutarakannya diblog mas Iwan tentang Blogging Sulit? Baca Ini.


Salam, Buen Kesong
Agung Prasetyo

Saturday, June 19, 2010

Diferensiasi dan Brand

Lanjutan dari blog mas Erdien - Sundagasik.com

Semakin besarnya bisnis pak Bejo, semakin besar juga tantangan di hadapinya. Tapi, ada yang membuatnya resah adalah pesaing yang iri dengki dengan bisnisnya. Namun, dengan ketenangan hatinya dia berpikir, bagaimana caranya menghadapi pesaing yang berkategori iri dengki ini dengan elegan dan tanpa menyakiti pesaing tersebut?

Sambil dia terus berbisnis dan mencari ide. Dalam statistiknya dia mengalami kenaikkan omset yang besar dari bisnis online dan beraffiliasi dengan masyarakat sekitar desanya. Pesaing yang iri ini pun semakin menjadi-jadi dengan untuk menjatuhkan nama baiknya pak Bejo.

Akhirnya setelah dia melaksanakan sholat Shubuh dan melakukan meditasi dengan CD brainwave sukses bisnis online. Dia dapat ide bagaimana pesaingnya ini tetap iri tapi, konsumennya semakin banyak dan loyal yaitu dengan Diferensiasi dan Brand. Dalam hatinya, "tidak mungkin saya merubah sifat mereka, saya hanya bisa fokus dengan terus memberikan perbedaan dari bisnis yang ada dan membangun brand yang baik.

Dari ide sederhana itulah dia melawan para pesaingnya yang iri dengki dengan persaingan yang sehat menggapai konsumen dengan memasuki pasar yang berbeda dan tetap di butuhkan orang serta membangun brand diri yang baik, jujur dan memiliki service memuaskan.

Lalu bagaimana caranya pak Bejo melakukan Deferensiasi dan Brand untuk bisnisnya? Ikuti lanjutannya di Rismaka.net dan Bebegendut.com


Salam, Buen Kesong
Agung Prasetyo

Wednesday, June 16, 2010

Tim Sepakbola Porprov Kab. Paser 2006

Hehehe.. Saya nostalgia dulu ya? Mau memeriahkan pesta olahraga Piala Dunia, saya mau tampilkan foto tim sepakbola Paser ketika mengikuti Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) di Kutai kartenegara tahun 2006.

Saat itu saya menjadi penjaga gawang ketiga. Ketika itu usia saya masih 17 tahun atau kelas 2 SMA dan masih terlihat hitam juga cupu banget :D

Itu dulu ya? Lain kali saya tampilkan foto-foto kenangan saya yang lain. Hehe



Salam, Buen Kesong
Agung Prasetyo

Tuesday, June 15, 2010

Pilih Jadi Kaca Pembesar atau Laser?

Pertanyaan diatas sedikit membingungkan ya? Mengapa harus memilih dari kedua hal tersebut. Tapi, bagi teman-teman yang mulai berbisnis baik onlline ataupun offline pasti sudah tahu makna diatas. Yaitu membahas mengenai fokus.

Jika kamu masih baru, hal ini sangat penting untuk aktivitas kamu sehari-hari. Jadi, mulai sekarang pahami apa itu fokus dan manfaatnya. Biar nanti kamu lihat hasilnya.

Ok kita lanjutkan, mengapa harus memilih dari kedua hal tersebut?

Pasti kamu sudah tahu bagaimana cara kerja masing-masing hal tersebut. Kaca pembesar akan dapat membakar kertas ketika kita letakkan kaca pembesar diatas kertas dibawah sorotan sinar matahari dan untuk laser dapat membelah benda apapun bahkan dapat memotong logam.

Bagaimana, sudah paham maksudnya kan?

Jika sebuah laser yang memiliki sinar kecil mampu membelah benda-benda keras. Mau gak persepsi kita berubah mulai sekarang mempunyai pemahaman fokus yang meningkat Dari awalnya kaca pembesar yang hanya sebatas membakar kertas atau logam yang bisa membelah benda sekeras apapun?

Pilihan di tangan teman-teman :D


Salam, Buen Kesong
Agung Prasetyo

Monday, June 14, 2010

Ada Ebook Gratis Loh!

Beberapa hari yang lalu saya mengupload ebook. Kebetulan tertutup oleh artikel saya untuk mengikuti kontes mas Imam di Blogger Baik dan Blog Bagus. Semoga menjadi salah satu artikel terbaik. Amin

Ok, kalau langsung saja ya mendownload ebook-nya.

Kebetulan di hari Senin yang menyenangkan ini, saya harus kuliah lebih pagi dari hari biasanya. Selamat pagi dan selamat membaca.


Salam, Buen Kesong
Agung Prasetyo

Saturday, June 12, 2010

Blogger Baik dan Blog Bagus Dari Sisi Market Norm dan Social Norm

Tidak bisa dipungkiri masalah bagus atau tidaknya sebuah blog dan baik atau tidaknya blogger merupakan suatu yang relatif. Sudah banyak pendapat mengenai hal itu beberapa hari ini.

Karena banyaknya blogger yang membahas mengenai keberadaan dan kriteria blogger baik dan blog bagus ini saya juga ingin menyuarakan kriteria saya dalam bentuk tulisan ini. Saya membuat pendapat sendiri dari Ariely, Behavioral Economist mengenai market norm (norma pasar) dan social norm (norma sosial). Maksudnya saya menggunakan kedua norm sesuai pendapat saya sendiri.

Ok langsung saja.

Menurut saya kriteria blog bagus itu seperti apa sih? Jika kita mempertanyakan sesuatu dari kriteria blog bagus maka saya akan mengaitkan dengan market norm (norma pasar). Mengapa saya kaitkan? karena secara tidak sadar kita pernah membeli theme premium, membeli domain, hosting sendiri, membeli tutorial memperbagus blog, mempercepat dll yang kira-kira membuat pengunjung nyaman ketika datang.

Apa yang dihasilkan oleh blog bagus? adalah KENYAMANAN. Contohnya bisa dilihat dari tampilan yang sederhana dan user friendly.

Kalau blogger baik dilihat saya kaitkan dengan social norm (norma social). Secara fitrahnya kita sebenarnya telah dibekalkan hidup secara berkelompok atau bersosial. Sehingga kitapun dalam hati nurani terdalam memiliki pandangan untuk berbagi pemikiran yang tulus untuk peningkatan lingkungannya juga kepribadiaanya.

Apa yang dihasilkan oleh blogger baik ini adalah MANFAAT. Contohnya saja, Ingin mencari informasi mengenai motivasi, kebetulan ada blog yang secara rutin memberikan artikel ini. Inilah blogger baik.

Kesimpulan yang bisa diambil adalah tidak ada kriteria untuk menjadi blog bagus atau menjadi blogger baik. Intinya adalah ketika suatu blog menghasilkan kenyamanan, itulah blog bagus dan blogger menghasilkan manfaat, itulah blogger baik.


Salam, Buen Kesong
Agung Prasetyo

======================================================
Artikel ini untuk memeriahkan acara kontes dan ulang tahun Imam Herlambang. Semoga mas Imam senantiasa mendapatkan kebahagiaan, kelimpahan rezeki dan menjadi orang yang penuh syukur kepada Allah SWT. amin

Wednesday, June 9, 2010

"Lempu" Salah Satu Pilar Bisnis dan Kepemimpinan Orang Bugis

Mungkin rekan-rekan belum tahu artinya lempu? Itu merupakan bahasa daerah suku Bugis. Artinya adalah "KEJUJURAN".

Sebenarnya kejujuran ini bukan suatu hal yang baru dalam kegiatan bisnis. Dalam kehidupan sehari-sehari kita juga harus berlaku jujur kepada orang tua, saudara, teman dan semua orang yang ada didunia ini. Termasuk jujur pada diri sendiri.

Jika dikaitkan dengan pilar bisnis orang bugis ini khususnya masyarakat Wajo, Sulsel yang dikenal dengan pedagang ulung dan mereka juga disebut sebagai Cinanya orang Sulsel. Menjadikan kejujuran ini sebagai tradisi dalam setiap kegiatan bisnisnya.

Pilar ini juga yang digunakan pengusaha-pengusaha besar dan pemimpin negeri ini seperti Jusuf Kalla dan BJ. Habibie.

Bukan mau meninggikan suku Bugis, tapi disinilah saya tunjukan keunikkan dari ke-Nusantara-an kita. Berbagai suku, budaya, ras, agama yang berbeda ternyata memiliki pelajaran yang berharga yang dapat kita ambil.

Keunikan Nusantara ini bukan hanya ada di Bugis saja, Insya Allah didaerah lain pun saya yakin memiliki pelajaran yang sama untuk masyarakat negeri ini agar belajar, saling memahami, menghormati, menghargai dan menyayangi saudara kita dari sabang sampai marauke.

Kesimpulannya adalah sebagai orang yang memiliki saudara di Nusantara yang luas ini, dalam hal bisnis khususnya sudahkah kita melakukan tradisi yang sama untuk belaku "JUJUR" dalam bisnis dan hidup?


Salam, Buen Kesong
Agung Prasetyo

Tuesday, June 8, 2010

Mulailah Hari Ini, Jangan Pikirkan Besok.

Judul diatas saya ambil dari kutipan pesan dari koki Edwin Lau. Dia adalah koki healthy food Indonesia ang sering tampil di NDTV. Selain memasak makanan yang sehat, di akhir acara pasti juga menyampaikan pesan yang bermanfaat bagi penonton acaranya.

Saya tidak membahas lebih jauh mengenai Edwin. Tapi, saya ingin berbagi makna apa yang bisa diambil kali ini.

Pernahkah kamu merasa ketika melakukan tugas, tiba-tiba terlintas dalam pikiran. Waduh, tugas apa ya menunggu besok hari?, Apa bisa ya? dll

Mungkin bagi yang ingin diet, pernah terlintas. Waduh, besok makan apa nih yang sehat ya, diet membingungkan? lama banget untuk diet ya? dan masih banyak lagi hal-hal secara tidak sadar kita kepikiran terus mengenai besok.

Biasanya sih, ketika kita melakukan suatu tindakan sekarang, kemudian pikiran malah lebih banyak memikirkan hari esok maka tugas yang dikerjakan sekarang tidak maksimal. Kamu boleh setuju atau tidak? Tapi itulah pengalaman saya.

Ketika kita melakukan suatu pekerjaan, Insya Allah pasti kita mendahulukannya dengan doa. Kita pun tahu bagaimana cara berdoa. Tapi, ternyata kita lupa ternyata selama kita berdoa, hanyalah otak yang meminta sedangkan hati ragu-ragu. Hasilnya adalah keraguan-keraguan itu yang terwujud.

Biasanya keragu-raguan itu muncul karena terlalu khawatir tentang hari esok. Sebenarnya, hari esok itu punya waktunya sendiri. Apa yang bisa kita lakukan hanyalah melakukan pekerjaan hari ini dengan sungguh-sungguh. Kita sudah punya keinginan untuk mendapatkan sesuatu, berarti kita juga yakin tercapai.

Yang dibutuhkan hanyalah sabar dan bersyukur. Bersabar dalam artian menikmati proses bukan menunggu hasil dan bersyukur setiap anugerah, atas pekerjaan, keluarga yang bahagia dan lain-lain.

So, intinya cobalah untuk fokus pada pekerjaan sekarang dengan sepenuh hati dan besok adalah besok. Lakukan pekerjaan sekarang dan lupakan dulu hari esok. Apapun kita lakukan dengan baik sekarang dengan terus-menerus, Insya Allah jadi kebiasaan baik untuk menumbuhkan karakter yang baik. Just it!


Salam, Buen Kesong
Agung Prasetyo

Monday, June 7, 2010

Yuk Kita Jadi "Goblok" !!!

Ah, gak jelas banget koq diajak goblok segala? Mungkin yang nulis ini "Goblok" kali. Hehe

Mungkin lebih kurangnya rekan-rekan beranggapan yang sama ketika diajak seperti itu. Tapi, itu hanya dilihat dan didengar sepintas saja sehingga langsung menuduh.

Mungkin seluruh rekan-rekan blogger mengenal Bob Sadino? Saat pertama kali saya membaca buku tentang dia. Sempat terperangah dan koq aneh gini. Selalu mengumbar kata-kata yang menurut saya kasar gak ada etikanya dalam berbicara salah satunya kata "Goblok" itu. Tapi, setelah membaca dengan seksama ada satu hikmah yang saya dapat. Yaitu gunakan otak.

Ini mungkin salah satu makna yang saya ambil dari om Bob mengenai pembelajaran hidupnya. Terkadang kita hanya melihat 1 sisi dan langsung menunduh. Saya juga membahasnya disini. Tapi sebenarnya jika kita bertanya dulu, kita pasti tahu maksud dan tujuannya.

Jadi, inilah inti mengapa judulnya seperti itu mengajak goblok, sebenarnya mengajak untuk datang dan bertanya mengapa sesorang melakukan sesuatu.


Salam, Buen Kesong
Agung Prasetyo

Sunday, June 6, 2010

Tidak Ada Kata Terlambat Untuk Memulai

Setelah kemarin saya menulis, apa benar ada kabar baik dan kabar buruk dalam hidup ini? Kali saya juga ingin menulis sesuatu yang sama tapi dalam konteks yang berbeda.

Kita pasti pernah menunda-nunda sesuatu dalam kegiatan sehari-hari kita. Sehingga mengakibatkan kita mengalami keterlambatan untuk melaksanakannya. Ada yang seharusnya sudah kuliah usia 20 tahun, tapi di usia 27 masih baru niat kuliah. Ada yang sudah sukses berbisnis diusia muda, tapi sekarang baru ingin mulai berbisnis ketika mempunyai keluarga. Ada yang tahu penting sehat setelah sakit dll.

Diatas merupakan contoh dari akibat dari terlambat, itu sebenarnya hanya persepsi pikiran kita, ketika pikiran membanding-bandingkan dengan orang lain. Namun, jika kita mau berubah dan memulai sesuatu tanpa memikirkan orang lain. Tidak ada kata terlambat koq untuk memulai.

Mengapa?

Tuhan pun menghargai niat kita untuk berubah dan memberikan kesempatan untuk kita. Jika Tuhan saja pemilik alam semesta ini mau memberikan kesempatan kedua. Koq kita menghakimi diri bahwa, sesuatu yang terlambat tidak ada harapan.

Ini hanya sebuah refleksi dari hidup saya mengenai segala sesuatu aktivitas saya bahwa tidak ada kata terlambat didunia ini. Yang penting jangan sampai masuk ke lubang yang sama.

Terima kasih untuk Koboy Insaf atas lemparan "bata" pemikiran untuk saya semoga untuk semua juga. Untuk kamu, selamat menonton video berikut.




Salam, Buen Kesong
Agung Prasetyo

Saturday, June 5, 2010

Emang Ada Kabar Baik atau Kabar Buruk?

Berat rasanya saya menulis tentang hal ini. Koq bisa ada pemahaman seperti itu, yang jelas kabar baik tentu kabar yang berisi sesuatu yang menyenangkan, membahagiakan dan lain-lain yang berbau positif. Untuk kabar buruk yang sebaliknya, yang membuat kita shock, sedih dan hal-hal sejenis lainnya.

Tapi, sebenarnya kabar baik dan kabar buruk itu tidak ada. Munculnya sesuatu kabar, baik atau buruk sebenarnya hanya berasal dari persepsi dikepala kita saja.

Saya begitu kaget dan koq bisa? Hal ini saya dapat dari artikel Fikri mengenai Masalah: Musibah atau Anugerah. Saya harap kamu berikan feedback diartikel itu ya?

Dikutip dari dialog antara shifu dan master oogway. Ketika shifu memberitahukan kabar buruk bahwa Tailung (muridnya shifu) berubah jadi jahat.

Shifu, There is no good or bad news. There is only news.

Shifu, tidak ada kabar baik atau kabar buruk. Yang ada hanya kabar.

Saya jadi berpikir dan memang benar, bisa saja kita melihat suatu hal itu kabar buruk padahal belum tentu buruk, mungkin biasa saja. Begitu juga sebaliknya, melihat kabar baik belum tentu benar-benar baik adanya dan mungkin hal biasa.

Mungkin kamu sudah tahu, tentang artikel mas Hengky terbaru mengenai paypal? Bisa jadi itu kabar buruk tidak bisa withdraw ke bank lokal gara-gara junkers, tapi bagi saya pribadi kabar baik. Soalnya dengan begitu paypal bisa bertahan lebih lama dan pastinya baik untuk kelangsungan para pebisnis yang ingin jujur.

Makna yang saya tangkap adalah jadilah bijaksana menghadapi suatu kabar dan lihatlah dari 2 sisi.


Salam, Buen Kesong
Agung Prasetyo

Friday, June 4, 2010

Menulis di Blog Itu Gak Perlu Panjang!

Di artikel yang lalu saya menulis memperingati Hari Pancasila dan saya mendapatkan feedback yang menurut saya sangat bermanfaat untuk perkembangan diri kita mengenai Negara Indonesia Tercinta.

Mulai dari pentingnya mengingat kembali makna penting dari pancasila, merasakan perjuangan pahlawan bangsa dan menumbuhkan jiwa Nasionalisme.

Entah bagaimana pemahaman kamu tentang Pancasila, yang penting intinya kita tetap Bhinneka Tunggal Ika.

Kembali ke topik. Kali ini saya ingin menyampaikan pengalaman saya menulis di blog, mungkin bisa dibilang tips-tips blogging. Sebenarnya saya saya belum 100% persen melaksanakannya, karena beberapa hari ini koneksi internet saya macet dan harus menggunakan koneksi internet yang hanya cukup untuk keperluan bisnis online dan tugas kuliah saja, soalnya jaringan cadangan juga ikutan lemot. Sekarang Alhamdulillah, jaringannya kembali normal dan bisa melakukan blogging lagi.

Tentang pengalaman saya selama blogging adalah mengenai penulisan artikel. Saya sendiri tidak begitu bisa menulis artikel begitu panjang. Entah bingung menyalurkan ide atau apapun itu, tapi yang saya rasakan adalah ide itu tidak harus di jabarkan panjang lebar.

Yang penting dalam blogging adalah frekuensi update. Keuntungannya sih selain menambah kunjungan, sekaligus melatih otak untuk menulis terus menerus. Bagi saya sangat baik melakukan suatu pekerjaan sedikit tapi sering (akan menjadi kebiasaan) daripada melakukan pekerjaan yang banyak tapi jarang.

Hal ini juga sekaligus belajar menjadi menjadi blogger 5 menit :D


Salam, Buen Kesong
Agung Prasetyo

Wednesday, June 2, 2010

Selamat Hari Pancasila

Untuk memperingati hari Pancasila 1 Juni Kemaren, yuk kita mulai dengan memahami Pancasila. Saya sendiri sebenarnya lupa makna terdalam dari Pancasila sebagai warga negara. Semoga dengan adanya peringatan ini, semoga saya selalu ingat dan untuk rekan-rekan blogger juga.

Berikut secara singkat mengenai pancasila menurut Wikipedia.

Kata Pancasila terdiri dari dua kata dari Sansekerta: pañca berarti lima dan śīla berarti prinsip atau asas. Pancasila sebagai dasar negara Republik Indonesia berisi:


1. Ketuhanan Yang Maha Esa
2. Kemanusiaan Yang Adil Dan Beradab
3. Persatuan Indonesia
4. Kerakyatan Yang Dipimpin Oleh Hikmat Kebijaksanaan Dalam Permusyawaratan/Perwakilan
5. Keadilan Sosial Bagi Seluruh Rakyat Indonesia

Ok, sampai disini dulu. Mari bersama-sama merenungkan. Apakah kita sudah melakukan semua poin diatas atau belum.

SELAMAT HARI PANCASILA INDONESIA-KU


Salam, Buen Kesong
Agung Prasetyo

Sunday, May 30, 2010

Masih Pantaskah Kita Mengeluh?

Kita pasti pernah mengeluh mengenai aktivitas kita sehari. Tapi, apakah kita sempat berpikir ada orang yang lebih mengalami hal yang memilukan dari sekedar aktivitas sehari-hari kita?

Karena itulah saya ingin berbagi dengan kamu bahwa ada seseorang yang tetap bahagia dan menikmati hidupnya dengan keterbatasan yang dia miliki. Namun ada yang lebih hebatnya lagi, sekarang dalam hidupnya menginspirasi setiap orang untuk tetap semangat dan berusaha untuk menggapai tujuan.
Satu hal sederhana yang saya dapat adalah "jika kamu tidak bisa, coba terus, coba terus, coba terus, coba terus............hingga akhirnya kamu bisa!"

Siapakah dia? Nick Vujicic

Berikut videonya dan selamat menyaksikan.





Salam, Buen Kesong
Agung Prasetyo

Apa sih Buen Kesong?

Beberapa hari yang lalu pak suarakelana bertanya tentang arti dari buen kesong yang saya selalu jadikan signature dalam setiap post artikel saya.

Kebetulan dalam jadwal blogging saya, bertemakan motivasi sukses. Yaitu mengenai kisah-kisah sukses yang menurut saya inspiratif dan menggugah saya. Semoga rekan-rekan mendapatkan manfaat yang sama. Jadinya saya tidak langsung membahas, menunggu waktu yang tepat dan sekarang adalah waktu yang tepat.

Asal mula saya menggunakan signature ini terinsipirasi dari mas Octa pemilik Online Business Story. mas Octa selalu menampilkan signaturenya yang bermakna menumbuhkan kreatifitas dalam blogging khususnya. Kebetulan saya belum tanya maknanya apa dari mas Octa sendiri, tapi hanya pemikiran saya sendiri.

Karena alasan diatas, saya ingin menyampaikan suatu pesan juga dalam setiap aktivitas blogging saya khususnya updating artikel tapi ada ciri khas daerah.

Kebetulan saya berasal dari salah satu daerah di Kalimantan Timur yaitu Kabupaten Paser. Kebetulan saya juga menulis mengenai Kab. Paser di Ripiu.com.

Arti dari Salam, Buen Kesong = Salam, Berhati Baik

Rasa ingin menekankan kota dan masyarakat Kabupaten Paser itu cinta damai, saling menyayangi dan menghargai setiap ciptaan Tuhan. Tentunyas sekaligus mewujudkan Bhinneka Tunggal Ika.

Slogan ini awalnya diberi oleh Bupati Paser HM. Ridwan Suwidi setelah mendapatkan kemenangan dalam pilkada tahun 2005.


Salam, Buen Kesong
Agung Prasetyo

Kisah Sukses Paul Bourque

Siapa sebenarnya Paul Bourque ini? Itulah yang akan saya tuliskan di blog ini. Mungkin kamu sudah mengetahui siapa dia dan bagaimana peran dia sebagai pebisnis online muda yang telah menghasilkan $ 500.000 perbulan. Paul juga memutuskan untuk pensiun dari kuliah dan fulltime sebagai Internet Marketing.

Kali ini saya ingin memberikan motivasi sukses tentang Paul melalui interview dari retireat21. Translate yang saya lakukan mungkin sedikit membingungkan. Tapi, Insya Allah makna dari interview ini tetap tersampaikan.

O iya, saya juga menampilkan video interview dengan Paul tapi sedikit berbeda dengan interview dalam teks. Karena video itu membahas tentang UberAffiliate.com blog pribadi Paul.

Selamat membaca.

***

Paulus Bourque mulai afiliasi pemasaran kurang dari setahun yang lalu (2007, red) dan sekarang adalah penghasilan lebih dari $ 300.000 per bulan dari AzoogleAds. Paulus saat ini 19 tahun dan telah dilakukan dengan baik untuk dirinya sendiri selama tahun lalu (2007, red) ia memutuskan untuk drop out dari perguruan tinggi dan bekerja penuh waktu sebagai afiliasi marketer. Selain obsesinya dengan menaklukkan internet, Paulus menikmati menghabiskan waktu dengan teman dan keluarga dan berencana untuk pindah ke rumah impian di awal 2008.





Bagaimana Anda mulai melakukan Affiliate Marketing?

Saya mulai browsing cara untuk menghasilkan uang di internet ketika saya masih kuliah. Awalnya saya mencoba mempelajari SEO dan Adsense selama beberapa bulan .Lalu aku mendengar tentang pemasaran afiliasi, dan profit di bulan pertama sekitar $ 600 dan sekarang saya sedang melakukan untuk 1000x lebih banyak.

Apa nasihat yang akan Anda berikan kepada orang yang ingin menghasilkan uang secara online menggunakan pemasaran afiliasi?

Nasihat yang sama dari orang lain tetapi dengan sedikit corak: belajar keras, tidak pernah menyerah, dan JANGAN TAKUT. Menjadi takut untuk kehilangan uang adalah perangkap terburuk di jalan untuk sukses secara online.

Saya membuat panduan afiliasi pemasaran di blog saya dimana saya mencoba untuk memasukkan banyak artikel yang aku bisa dari forum lain dan blog. Selain itu, Anda juga membaca di forum dan blog yang populer lainnya mengenai pemasaran afiliasi untuk mempelajari dasar-dasar. Rahasia terbesar datang bukan dari hanya membaca e-book atau blog, tetapi menemukan jati diri.

Aku berbagi pengetahuan dan apa-apa yang telah aku pelajari di blogku, UberAffiliate.com.

Anda membuat lebih dari $ 200.000 dalam satu bulan dari Iklan Azoogle, beritahu kami tentang ini?

Well, saya membuat lebih dari $ 200.000. Jika saya bilang informasi lagi aku hanya menjadi bodoh:).

Apakah Anda menghabiskan semua uang yang Anda terima?

Investasi untuk masa depan. Selain pembelian besar seperti mobil atau segera akan rumah, sebagian besar uang saya masuk ke bank sehingga saya bisa siap saat kesempatan mengetuk pintu saya.

Jika Anda bisa kembali ke mesin waktu ke waktu ketika Anda baru saja memulai. Apa nasihat bisnis terkait akan Anda berikan kepada diri Anda sendiri?

Tetap melakukan apa yang akan lakukan. Aku membangun kerajaan saya lebih cepat, karena saya bahkan belum pernah dalam permainan ini selama satu tahun dan aku sangat senang dimana aku dan bagaimana aku tumbuh.

Apakah Anda berpikir bahwa entrepreneurialism adalah sesuatu yang ada di dalam darah Anda? Atau sesuatu yang dapat dipelajari?

Saya pikir itu didalam darah Anda. Anda harus memiliki gairah untuk apa yang Anda lakukan, dan orang-orang yang berbeda memiliki gairah hidup yang berbeda. Seseorang yang suka bermain musik akan lebih baik mencoba untuk menjadi musisi profesional daripada mencoba untuk menghasilkan uang secara online ketika mereka tidak memiliki dorongan untuk melakukannya.

Apakah ada orang yang dijadikan contoh untuk diri anda?

Orang yang saya jadikan contoh adalah mereka yang bahkan aku tidak tahu nama mereka dan para pemain besar di bidang pemasaran afiliasi yang membuat jutaan per bulan. Saya selalu berusaha untuk mencapai tingkat itu, dan aku tidak akan berhenti sampai aku di sana.

Apa nasihat yang akan Anda berikan kepada Pengusaha Muda mendirikan bisnis pertama mereka?

Berapapun usia Anda - itu mungkin.

Apa rencana anda kedepan?

Tetap melanjutkan investasi dan membangun proyek yang sudah aku laksanakan sekarang. Aku menikmati blogging jadi aku akan terus melakukannya. aku mempunyai beberapa hasil proyek untuk mereka yang tidak secara langsung mengerti affiliate marketing dan mereka semua memiliki potensi yang besar sekali. Jadi sekarang saya hanya fokus untuk bulan berikutnya - bukan sebagai tumpuan hidup saya. Itu bukan jalan yang menyenangkan.


Salam, Buen Kesong
Agung Prasetyo

Tuesday, May 25, 2010

Kisah Sukses Catherine Cook

Saya sangat berterima kasih buat mas Rafi yang telah menulis daftar pengusaha muda online dunia. Karena artikel tersebut, saya menjadi terinspirasi untuk melanjutkan motivasi sukses di blog sederhana saya ini. Karena beberapa hari ini saya kebingungan untuk mencari kisah sukses siapa lagi yang akan saya bahas.

Hehehe .. Inilah tantangan seorang blogger. Intinya tetap ngeblog walaupun hanya blogwalking. Kan akhirnya dapat deh bahan buat nulis :D

Nah setelah saya mencari sumber mengenai Catherine, saya sedikit kesulitan menulisnya. Soalnya orangnya cantik. Oops .. Just Kidding. Hehehe

Langsung disimak aja ya.

***

Ketika Catherine Cook berusia 15 tahun, dia dan saudaranya, Dave, membolak balik buku-buku tahunan di SMA. Berpikir tentang bagaimana orang-orang menyukai untuk menandatangani 1 dari buku-buku tahunan dan karena kemajuan teknologi pasangan ini muncul dengan ide meng-online-kan yearbook, yang akan memungkinkan teman sekelas untuk berkomunikasi satu dengan yang lainnya.

Mereka dibantu kakaknya, Geoff, seorang lulusan Harvard dan pengusaha web untuk meminjam uang senilai $250.000 dan menggunakan beberapa keahlian dia, kemudian memulai MyYearbook.com.





Awalnya, situs itu hanya untuk SMA di New Jersey, namun beberapa bulan kemudian bergabung dengan situs kuis, Zenhex.com, lalu MyYearbook tumbuh lebih dari 44% dari bulan November sampai Desember 2005.

Mereka mencari investor untuk mengambil alih situs untuk bisa ke tingkat berikutnya, mereka berjuang untuk mencari investor yang tetap dikontrol oleh tangan kreatif pendiri muda.

Pada tahun 2006, ketika Catherine dan Dave berusia 17 dan 18 tahun, U.S. Venture Partners dan First Round Capital memberi mereka $ 4.1 juta untuk pendanaan. Pada tahun yang sama, Nielsen NetRatings meranking MyYearbook.com di nomor satu sebagai salah satu situs top untuk anak-anak antara 12 dan 17.

MyYearbook.com gratis untuk pengguna, dan menghasilkan uang dari penjualan iklan. Catherine tidak mengungkapkan jumlah yang tepat, tapi ia mengatakan bahwa pendapatannya adalah "tujuh digit".

Catherine sosok keberhasilan MyYearbook.com untuk yang sedang berhubungan erat dengan ceruk: siswa-siswa SMA. "Kami benar-benar mendengarkan saran dari anggota kami," katanya.

MyYearbook tumbuh 407% dari bulan Desember 2006 sampai Desember 2007, dengan lebih dari tiga juta pohon Natal dihias di situs pada bulan Desember 2007.

Menurut Hitwise, MyYearbook.com peringkat 7 dalam pangsa pasar secara keseluruhan dari 53 situs jaringan sosial terkemuka, tetapi juga menunjukkan sejauh ini memiliki laju pertumbuhan tercepat.

"Kami sangat peduli dengan pengguna dan kami juga sangat peduli dengan para pengiklan kami.. Dan keyakinan kita, itu adalah formula untuk sukses." kata Geoff Cook.

Sumber: HubPages


Salam, Buen Kesong
Agung Prasetyo

Saturday, May 22, 2010

Kisah Sukses Sandhy Sondoro

Mengenai motivasi sukses, tentunya kita tidak hanya terfokus pada satu orang. Setiap orang dalam hidup kita bisa jadi contoh dalam penyemangat untuk menggapai kesuksesan.

Mungkin beberapa rekan sudah tahu siapa Sandhy Sondoro. Tapi kali ini saya ingin memberikan ada makna yang saya dapat mengenai kesuksesan Sandhy. Yaitu ada kaitan artikel sebelumnya mengenai Dale Carnegie.

"Kamu tidak pernah meraih kesuksesan sebelum kamu menyukai apa yang kamu lakukan sekarang." Dale Carnegie

Kalau gitu langsung simak. Saya juga menampilkan video favorit saya yang easy listening.

Selamat membaca.

***
Sandhy Sondoro lahir di pulau jawa, Indonesia. datang dari music keluarga, dimana orang rumahnya menyukai pop Amerika, folk, Jazz dan blues yang berasal dari Ayah dan Ibunya yang selalu ermain gitar setiap hari. itu adalah kesenangan yang membentuk talenta dia.

Musik yang dia mainkan bukan musik tradisional Indonesia tapi banyak terpengaruh dari soul dan blues. Sandhy Sondoro bukan hanya berbakat dalam bernyanyi, menulis lagu dan sebagai pemain gitar, dia juga memiliki talenta yang lain, dia menyukai menggambar dan memasak.




Di Indonesia Sandhy Sondoro memulai dengan bermain band di Sekolah Menengah Atas. Mereka masih memainkan lagu dari Van Halen dan Mr. Big atau The Black Crows. Di umur 18 tahun dia pergi untuk mengunjungi pamannya di California dan menetap disana. Setahun kemudian dia pergi ke Jerman untuk kuliah arsitektur.

Pertama-tama dia memperbaiki kecakapan dalam bahasa Jerman agar diakui di Universitas. Dia lulus dalam desain interiior tapi gairah dia dalam bernyanyi dan bermain gitar lebih kuat daripada bekerja di kantor.

Pengalaman dia pertama kali sebagai musisi jalanan diperoleh di Baden Wurttemburg tahun 1996. Kontes bakat internasional di Berlin menarik dia dan menginspirasi dia. Pada tahun 1998 dia kembali ke Berlin dan memulai karir dia sebagai penyanyi dan pemain gitar di bar-bar, club-club dan di metro.

Lagu favorit dia "Down on the Streets" terinspirasi dari pengalaman dia tumbuh di metropolitan Berlin. Dia tampil di teater favorit seperti House of World Cultures in Berlin, bermain di festival-festival music seperti Museum Bode Festival Isle. Penggemar dia ada di Hamburg, Cologne, Stuttgart dan masih banyak tempat di Jerman.

Pada tahun 2009 dia mengikuti International Young Singers - New Wave dan para partisipasi dari Latvia, Kazahstan, China, Italy, Indonesia, Poland, Finland, France, Ukraine dan Russia. Festival ini berada di pantai Yurmala, Latvia yang sangat populer di Eropa Timur, bekas negara uni Soviet.

Dia menjadi juara satu bersama penyanyi dari Ukraina Jamala dan memenangkan 50,000 Euro.

Sumber: Indonesia First


Salam, Buen Kesong
Agung Prasetyo

Thursday, May 20, 2010

Kisah Sukses Rebecca Owen

Setelah beberapa hari saya menyajikan artikel motivasi sukses dari pengusaha dan aktor. kali ini saya ingin share kembali tentang kisah sukses yaitu dari Rebecca Owen, seorang pesenam dari Inggris.

Wanita kelahiran Bridlighton, East Yorkshire 16 Agustus 1986 ini memiliki kisah sangat bagus jika kita ambil maknanya dan digunakan untuk aktivitas blogging, bisnis dll.

kalau gitu langsung aja disimak.

***

Rebecca Owen mulai berlatih senam sejak berusia tujuh tahun. Dia sangat berambisi memenangkan medali Olimpiade. Untuk itu, dia biasanya berlatih lima setengah jam dalam sehari, enam hari dalam seminggu, selama sepuluh tahun.

Tetapi untuk terpilih dalam tim Olimpiade, Rebecca harus mempelajari suatu gerakan baru yang sangat sulit yang disebut "Ginga Salto", yaitu terbang lepas dari bar atas kemudian melakukan jungkir balik dengan separuh putaran sebelum menangkap bar kembali.


Rebecca mempelajari gerakan "Ginga Salto" dengan dibantu oleh pelatihnya, Colin. Pelatihnya mengangkat tubuh Rebecca kemudian secara fisik membentuk gerakan "Ginga Salto" sehingga otak mulai mengenal gerakan tersebut.

Rebecca mengatakan, pada waktu pertama kali mencoba melakukan gerakan "Ginga Salto"dia harus berkonsentrasi penuh. Dia merasa cemas dan berpikir tentang kemungkinan berbuat salah. Kemudian, ketika Rebecca mulai melatih gerakan "Ginga Salto" secara fisik, ternyata dia gagal menangkap bar sehingga terjatuh. Dia berkali-kali melakukannya, tetapi tetap gagal.

Lantas, Rebecca mulai menggunakan cara yang berbeda, berupa pendekatan yang lebih radikal, yaitu menggunakan pendekatan visualisasi. Dimana Rebecca tidak lagi melakukan latihan fisik tetapi dia membayangkan secara mental dengan rinciannya dari setiap gerakan "Ginga Salto" secara berulang-ulang, seolah-olah dia telah berhasil menguasai gerakan tersebut.

Ternyata para ilmuwan menemukan, ada wilayah di otak yang menjadi aktif ketika membayangkan gerakan tubuh. Ketika Rebeccca mengulang gerakan tubuh. Ketika Rebecca mengulang gerakan tersebut berkali-kali dalam pikirannya bahwa seolah-olah dia telah berhasil melakukan dan menguasai gerakan "Ginga Salto" tersebut, akibatnya terciptalah suatu rangkaian jalan di sel-sel otaknya berupa jaringan saraf gerakan "Ginga Slato".

Ketika Rebecca melakukan gerakan "Ginga Salto" yang sesungguhnya, akhirnya dia berhasil melakukan gerakan tersebut. Dan semakin dia sering melakukan gerakan tersebut, jaringan sarafnya semakin bertambah tebal sehingga gerakkannya menjadi semakin otomatis karena telah tertanam dalam pikiran bawah sadarnya sehingga dia tidak perlu lagi bersusah payah memikirkan gerakan tersebut.

Sumber: The Secret of Money


Salam, Buen Kesong

Agung Prasetyo